Kamis, 24 November 2016

REVIEW STATISTICS FAMILY COMPETITION 6th 2016 - 2017



News, 06-11-2016


Surabaya – Dalam rangka memperingati hari statistika nasional yang jatuh pada tanggal 26 september dan memperingati hari jadi HIMASTAF yang ke-6, serta memperkenalkan Program Studi Statistika di Universitas PGRI Adi Buana Surabaya. Himpunan Mahasiswa Statistika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas PGRI Adi Buana Surabaya mengadakan Kompetisi Statistika yang kelima untuk siswa  SMA/MA/SMK se-JAWA TIMUR. Kompetisi Statistika merupakan kompetisi yang membahas tentang dasar-dasar dari ilmu statistik yang telah diperkenalkan pada pelajaran matematika di SMA sederajat. Lomba SFC ini dilaksanakan secara Online untuk babak penyisihan pada tanggal 30 Oktober 2016 dan acara puncak (meliputi, Semifinal, Final, dan Talkshow)  yang dilaksanakan di Gedung Sardjijo lantai 3 pada tanggal 6 November 2016 tepatnya hari minggu kemarin. Kompetisi Statistika ini diikuti oleh  siswa SMA/MA/SMK se-DERAJAT se-JAWA TIMUR yang diantaranya adalah dari  SMA Negeri 1 Sidoarjo, SMAK Untung Suropati Sidoarjo, SMA Negeri 1 Jember, SMA Wachid Hasyim 2 Taman, SMK Negeri 1 Driyorejo, SMA Khadijah Surabaya, SMAK Santo Yusup Surabaya, SMA Negeri 1 Driyorejo, SMA Negeri 1 Bojonegoro, SMA Negeri 4 Malang, SMK YPM 3 Taman, SMK Negeri 1 Dlanggu, SMA Negeri 2 Jombang, SMK Negeri 2 Surabaya, SMA Negeri 2 Nganjuk, SMA Negeri 1 Pacet, SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo, SMA Al Hikmah Surabaya, SMK Taman Siswa Mojokerto, SMA Negeri 11 Surabaya, SMK 10 Nopember Sidoarjo, dan SMA Negeri 1 Kedamean. Dan untuk total keseluruhan peserta  yang mendaftar sebanyak 61 tim (1 tim terdiri dari 2 siswa). Acara ini didukung oleh PT. YAKULT INDONESIA PERSADA, CV. MAJU JAYA SENTOSA, GKBP MASA DEPAN CERAH SURABAYA, PT. UNIMOS, BUKU “MENGENAL INTEGRAL LEBIH DEKAT” OLEH JOKO ADE NURSIYONO, S.ST.  EVENT SURABAYA.
Di babak penyisihan tersebut diambil 50% tim dengan nilai tertinggi untuk masuk ke  babak semifinal dan untuk peserta  yang tidak lolos ke semifinal maka mengikuti Ranking 1.
Babak semifinal dimulai pada pukul 10.30 WIB dengan tipe 20 soal obyektif dan 2 soal essay dengan durasi waktu 45 menit. Peserta yang lolos ke  babak semifinal adalah dari SMA Negeri 1 Bojonegoro sebanyak 2 tim, SMAK Santo Yusup sebanyak 1 tim, SMA Negeri 1 Pacet sebanyak 3 tim, SMA Negeri 2 Nganjuk sebanyak 2 tim, SMA Negeri 2 Jombang 1 tim, SMA Negeri 1 Driyorejo sebanyak 3 tim, SMK YPM 3 Taman sebanyak 3 tim, SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo 1 tim, SMK Negeri 2 Surabaya 1 tim, SMK Negeri 1 Driyorejo 1 tim, SMA Negeri 1 Jember sebanyak 2 tim. Tim yang lolos untuk masuk ke babak final diambil dari 5 tim dengan nilai tertinggi dari babak semifinal. Dalam babak final kami memilih 3 Dewan Juri yang memberikan penilaian, yakni: Drs. Agus Suharsono,MS.; Ika Damayanti,S.Si,M.Si.; Edy Sulistyawan,S.Si,M.Si.; Tim yang lolos ke babak final yaitu dari SMA Negeri 1 Bojonegoro sebanyak 2 tim, SMA Negeri 2 Nganjuk 2 tim, dan SMK Negeri 1 Driyorejo sebanyak 1 tim.
Juara 1 diraih oleh Adam Librian Fikri Al-Buchori dan Wildan Febry Fahmi Rosyidi dari SMA Negeri 1 Bojonegoro memperoleh Piala, voucher bebas biaya pengembangan prodi Statistika, marchendise, sertifikat dan uang tunai sebesar Rp 1.000.000,-. Juara 2 diraih oleh Ardan Praja Ananta dan Adi Yudha Prasietyawan dari SMA Negeri 1 Bojonegoro memperoleh Piala, voucher separuh biaya pengembangan prodi Statistika, marchendise, sertifikat dan uang tunai sebesar Rp 750.000,-. Juara 3 diraih oleh Mukti Ayu Sari Prasetya dan Sarah Putri Maharani dari SMA Negeri 2 Nganjuk memperoleh Piala, voucher bebas biaya UTS dan UAS semester 1 prodi Statistika, marchendise, sertifikat dan uang tunai sebesar Rp 500.000,-. Juara Harapan 1 diraih oleh Ebin Rega Purwana dan Sugeng Ardiyanto dari SMK Negeri 1 Driyorejo memperoleh piala, voucher pendaftaran prodi Statistika, marchendise, sertifikat dan uang tunai sebesar Rp 400.000,-. Juara Harapan 2 diraih oleh Wasith Dany Mufty dan Alvin Tarisa Akbar dari SMA Negeri 2 Nganjuk memperoleh piala, voucher pendaftaran prodi Statistika, marchendise, sertifikat dan uang tunai sebesar Rp 300.000,-. Penyerahan hadiah diberikan oleh Dekan Fakultas MIPA, dewan Juri, dan Dosen.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

FINALIST OF INFOGRAPHIC COMPETITION

Haaiiii.... Ini nih yang ditunggu-tunggu peserta kompetisi statistika... Selamatt yaa untuk yang lolos ke babak final... Untuk yang be...